Assalamualaikum..
Hai, kawan - kawan semua apa kabar ? Senang sekali bisa ngeblog lagi, setelah sekian lama absen dari dunia blogger. Untuk kali ini aq ingin bercerita tentang sebuah pengalaman hidup. Semoga para pembaca sekalian dapat memetik hikmah dari ceritaku ini.
Pertama, aq mau cerita tentang pengalamanku waktu bekerja di pasuruan.. Di sebuah perusahaan asing yg memproduksi lampu. Selama bekerja di sana aq punya banyak teman, pengalaman, juga banyak belajar tentang mesin - mesin pabrik. Persahabatan dengan teman kerja yg tak terlupakan. Tahun pertama berjalan lancar, kemudian pada tahun kedua aq kecelakaan yg menyebabkan aq patah tulang di dada kananku. Sakit rasanya, akhirnya aq dioperasi dan harus libur kerja 2 mingguan. Saat dioperasi itu aq merasakan persahabatan yg luar biasa, hampir semua teman2 menungguiku saat mau operasi, memberi semangat, mengiburku.. Aq sangat senang melihat teman yg datang menjenguk. Aq diperbolehkan pulang setelah dokter mengijinkanku. Setelah pulih, aq mulai masuk kerja. Walau kesulitan mengangkat tangan, aku berusaha.. Akhirnya sudah mulai membaik, sebulan sekali aq harus ke rumah sakit untuk chek up sambungan platina yg menempel di tulangku. Mulai saat itu kesehatanku gak seperti dulu. Aq gak boleh kelelahan ataupun mengangkat beban berat. Alhamdulillah bulan berganti bulan kesehatanku mulai membaik...
Setahun kemudian aq chek up ke dokter, katanya sambungan tulangku sudah sempurna, sehingga platina harus diangkat. Aq pun mengatur waktu untuk ambil cuti guna operasi itu.
Aq cuma diberi waktu seminggu oleh perusahaan, tidak apa - apa mengingat aq ingin segera sehat kembali seperti dulu tanpa ada platina di tubuhku.
Operasi sukses dan aq libur seminggu.
Setelah cutiku berakhir aq masuk kerja, teman - teman sangat senang melihat aq masuk lagi.
Itulah ceritaku, persahabatan itu sampai sekarang tetap terjalin... Sebuah kenangan yg tak terlupakan..
No comments:
Post a Comment