Thursday, March 26, 2009

BANYAK ORANG GILA SETELAH PEMILU

Judul di atas mungkin lucu, tapi menurut perkiraan dinas kesehatan khususnya Bagian Rumah sakit jiwa memeperkirakan jumlah orang gila akan bertambah banyak setelah pemilu bulan depan.
gimana ceritanya ya ?


Pemilu yang akan datang adalah suatau ajang bagi begitu banyak partai. begitu rumit menurut saya, karena banyaknya partai, yang gambarnya dan nama partainya kebanyakan hampir sama. menurut saya sebagian besar orang indonesia tidak tahu partai partai itu. jadi ya asti besok pas pemilu banyak yang kebingungan mau pilih partai yang mana. Saya aja bingung mau pilih partai yang mana
hahahahahaha......

terus hubungannya apa donk sama jumlah orang gila ?
begini ceritanya, dengan banyaknya Partai otomatis banyak juga CALEG/ calon legislatifnya. padahal jumlah kursi dewan itu sangat terbatas loh. tapi kok banyak yang mencalonkan diri sebagai caleg ya.... aneh juga, apa sih enaknya jadi caleg ??????????????


dengan banyaknya caleg, mereka berlomba lomba mencari pendukungnya, tentu saja untuk memilihnya saat pemilu tiba. otomatis banyak uang yang dikeluarkan seorang calon legislatif. modalnya tidak tanggung-tanggung loh, saya kemaren lihat di televisi ada caleg yang kampanye di sebuah perkampungan warga di surabaya. mereka membagikan sembako, kaos, kalender, dan atribut yang ada gambar dirinya. saya sempat bertanya pada seorang panitianya. eh ternyata menghabiskan biaya 10 juta.

wah wah wah itu baru satu kali, apalagi kalo dua kali, tiga kali, bisa bangkrut itu orang. padahal kemungkinannya sangat kecil. belum lagi caleg yang lannya yang berlomba-lomba mencari pendukung besar, gak tau dech mereka tuch habis berapa juta......


ini kalo saya sebagai rakyat, senang juga lihat warga yang dikasih sembako secara gratis. ya lumayan..... walaupun warga gak memperdulikan siapa caleg yang memberikan sembako itu. yang mereka ingat adalah hari ini bisa makan..... itu aja....
Diperkirakan banyak caleg yang akan depresi, atau bahkan gila karena tidak terpilih menjadi Dewan Perwakilan pada pemilu nanti. Bagaimana tidak, modal yang mereka keluarkan sangat besar. mereka berharap untuk menjadi Dewan. Padahal kursi yang disediakan sangat sedikit. Tentunya kalau tidak terpilih pasti akan malu besar, dan Rugi besar juga. modal tidak bisa kembali..... akhirnya mereka bisa bisa depresi bahkan bisa gila......


wah wah wah


Di berbagai daerah di Indonesia, Dinas Kesehatan bagian Rumah Sakit Jiwa sudah mengantisipasi hal itu. Dinas Kesehatan menyiapkan kamar kamar khusus untuk caleg yang depresi karena tidak terpilih. Atau mungkin dipakai untuk menenangkan diri karena begitu besar tekanan jiwa saat pemilu tidak terpilih menjadi caleg.


Aneh aneh aja


Menurut saya, kalo memang tidak punya modal yang besar.... mending gak usah mencalonkan diri sebagai caleg. kuatir nanti jadi depresi bisa masuk rumah sakit jiwa nanti.
hahahahahahhaha
bagaimana menurut anda.....

No comments:

who is online ?

silakan di klik